Apakah penguat sinyal untuk ponsel benar-benar berfungsi?

Dilihat 160 rb • Ditanyakan lebih dari 2 tahun lalu
1 Jawaban 1

Ya, penguat sinyal untuk ponsel bisa benar-benar berfungsi, mengapa? 


Sebelum saya menjelaskan ada baiknya kita menyadari bahwa internet pada saat ini bisa di bilang menjadi salah satu kebutuhan pokok, khususnya di bidang komunikasi. Perkembangan jaman membuat kita semakin mudah dalam menjaga hubungan silaturahmi walaupun dengan jarak yang jauh. Contohnya saja kita bisa melakukan video call ataupun chatting pada media sosial yang membuat kita selalu merasa dekat. 


Namun karena pembangunan infrastruktur jaringan operator belum merata di beberapa wilayah, sinyal di wilayah tersebut sering lemah bahkan terkadang tidak ada sinyal sama sekali sehingga membuat kenyamanan dalam berkomunikasi menjadi terganggu


       penguat sinyal ponsel


Saat ini hampir semua orang menggunakan handphone (smartphone) yang berbasis android. Bagi pengguna ponsel cerdas seperti Android pastinya pernah mengalami emergency pada signal terutama bagi mereka yang tinggal jauh dari perkotaan, karena untuk koneksi sinyal tersebut belum mencakup sampai wilayah tersebut. 


Sebenarnya hal seperti ini tidak hanya di alami oleh pengguna Android saja melainkan HP symbian juga bakal merasakan hal sama, tetapi bagi anda yang telah menggunakan Android sangat beruntung karena masalah tersebut dapat di atasi dengan bantuan pihak ke tiga atau Aplikasi yang memang sudah di sediakan untuk ponsel berbasis Android yaitu penguat sinyal handphone android.


Nah, pada kesempatan ini saya akan memberikan informasi mengenai beberapa Aplikasi Penguat Sinyal Android Terbaik dan Populer saat ini yang bisa membantu anda dalam mengatasi masalah tersebut. 


Untuk itu perlu ada sebuah solusi untuk dapat menyiasati hal tersebut dan salah satunya ialah dengan menginstal aplikasi penguat sinyal handphone android anda, akan tetapi saking banyaknya aplikasi yang mengklaim dapat berfungsi menambah kekuatan sinyal pada smartphone tentunya membuat kita bingung mana aplikasi terbaik untuk ponsel kita, oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan merekomendasikan 5 aplikasi penguat sinyal handphone android dengan kinerja yang cukup bagus bahkan bisa di bilang terbaik saat ini. 



Cara Memperkuat Sinyal HP


Ada cara memperkuat sinyal hp android dan ada aplikasinya. Keuntungan yang di dapat dengan menggunakan aplikasi ini pada handphone anda ialah dapat menstabilkan dan menambah sinyal pada ponsel anda, sehingga komunikasipun tidak terputus putus, oleh karena itu pastinya sangat bermanfaat sekali bagi anda yang berada pada daerah-daerah yang belum tersentuh oleh para perusahaan operator untuk mendirikan menara BTS (Base Transceiver Station). 


Oke langsung saja berikut ini adalah cara memperkuat sinyal hp android terbaik yang bisa anda pakai untuk mengatasi sinyal ponsel yang lemah:


  • Network Signal Speed Booster 
     network signal speed booster


Aplikasi ini termasuk aplikasi terbaik yang ada saat ini, oleh karena itu banyak sekali pengguna android menjadikan aplikasi ini sebagai senjata ampuh dalam mengatasi sinyal yang lemah maupun tidak stabil terutama pada jaringan 3G maupun 4G


Cara kerja penguat sinyal yang satu ini ialah dengan mengoptimalkan kinerja dari smartphone dalam menangkap sinyal, dan yang terpenting untuk mendapatkan aplikasi ini tidak di kenakan biaya alias gratis, anda bisa langsung saja mendownloadnya pada layanan playstore yang terdapat pada android anda.


  • Network Booster Free

Selanjutnya ada Network Booster Free. Aplikasi ini mempunyai fungsi yang sama yaitu memperkuat sinyal, namun memiliki perbedaan dari segi kinerja. 


Aplikasi ini akan menunjukkan arah dimana terdapat menara BTS, sehingga anda harus mengikuti arah tersebut sampai mendapatkan sinyal yang cukup untuk dapat bertelekomunikasi maupun browsing pada internet. untuk filenya bisa langsung anda cari di Play Store masing-masing.


  • Network Signal Info 

     network signal info


Network Signal Info, dengan aplikasi ini kita bisa mendapatkan dua keuntungan, yang pertama adalah sinyal yang lebih baik dan yang kedua adalah dapat melacak keberadaan jaringan wifi pada area sekitar. 


Selain itu aplikasi yang satu ini juga tidak terlalu memakan banyak ruang sehingga lebih ringan ketika digunakan. Aplikasi ini memiliki dua versi, yaitu yang gratis dan berbayar. Untuk aplikasi gratis dapat mendownloadnya pada layanan Play Store.


  • Open Signal Maps

Setelah membahas aplikasi sebelumnya yang mampu membuat smartphone Android anda mendapatkan jaringan seluler yang lebih kuat, kali ini saya akan membahas mengenai Aplikasi android penguat sinyal yang gunanya untuk melacak lokasi sinyal terbaik. 


Salah satunya adalah Aplikasi Open Signal Maps, yang dapat diunduh secara gratis di Play Store. Aplikasi ini akan memperlihatkan tanda panah, peta dan radar, untuk melacak letak menara BTS yang terdekat di sekitar anda. Aplikasi ini terbilang aplikasi yang cukup canggih karena dapat melacak keberadaan menara BTS.


Cara kerja aplikasi ini terbilang mudah, sobat hanya perlu berjalan mendekati menara BTS, ingat hanya berjalan mengikuti arah panah, tidak perlu ke menara BTS. Dengan aplikasi ini anda tak perlu lagi mondar-mandir tanpa arah untuk mendapat sinyal yang kuat. Selain sinyal seluler dari operator, aplikasi ini juga memiliki kelebihan lain, yaitu dapat mendeteksi sinyal Wi-Fi dan memberi tahu lokasi terbaik untuk mendapat jaringan Wi-Fi.


  • WiFi Booster Easy Connect 

Aplikasi android penguat sinyal yang ini khusus bagi anda yang sering menggunakan Wi-Fi di kantor atau tempat publik yang tersedia jaringan wifi, aplikasi android penguat sinyal WiFi Booster Easy Connect ini akan membantu memperkuat sinyal Wi-Fi yang berarti akan menambah kecepatan data untuk internet di ponsel android anda. Aplikasi ini tergolong ringan dan memiliki ruang simpan yang sedikit, sehingga tidak memakan banyak ruang memori di handphone android.


-

Itulah beberapa aplikasi android penguat sinyal yang bisa saya berikan kepada anda. Semoga artikel diatas dapat membantu teman-teman yang memiliki sinyal jelek. Seteleh mendowload aplikasi penguat sinyal di atas, anda dapat membuktikan atau mengetes kegunaan aplikasi tersebut, jika lancar tanpa kendala maka aplikasinya berfungsi dengan baik. Selamat mencoba!

Terjawab lebih dari 2 tahun lalu
Kau memiliki jawaban yang lebih baik?
Tulis jawaban sekarang