Bulutangkis: Apa saja tips-tips yang bermanfaat bagi pemain tingkat pemula/menengah?
1. Coba saya beri tips yang paling penting dulu. PEMANASAN!
Idealnya, anda seharusnya berkeringat terlebih dahulu sebelum masuk lapangan. Lenturkan otot-otot anda. Pemanasan yang tidak tepat bisa mengakibatkan cidera yang serius (Saya benar-benar mendapat pelajaran tentang itu).
2. Konsentrasi pada pukulan-pukulan
Jangan terburu-buru bermain. Latihan terlebih dahulu 100 kali pukulan atas, bawah, smash, dll, dengan akurat. Latih presisi anda. Pelatih kami terbiasa menggambar kotak-kotak dengan kapur agar kami memukul target di area yang tepat. Pelajari pukulan dari buku dan latih hingga sempurna. Pahami cara memegang raket (grip) anda (forehand, backhand, net) dan gunakan saat latihan rutin.
3. Pelajari gerakan kaki
Saya menganggapnya sebagai dansa dengan koreografi. Pelajari bagaimana untuk 'bergerak' di lapangan dan tidak berlari. Itu akan membuat anda lebih cepat dan menghemat banyak energi anda.
4. Tonton pemain-pemain yang lebih ahli
Anda bisa mempelajari strategi-strategi, teknik dan taktik yang tak ada di buku maupun diajarkan oleh pelatih sekalipun.
5. Improvisasi
Setelah anda menguasai pukulan-pukulan, jangan takut untuk memberikan sentuhan tersendiri. Tipuan juga merupakan aspek penting dalam permainan.
6. Cobalah untuk bermain dengan orang yang lebih baik daripada anda
Ini kadang-kadang bisa jadi sangat susah tapi akan membuat perbedaan yang besar pada permainan anda.
7. Pahami lawan anda, psikologinya
Saat anda bermain, anda juga harus selalu memikirkan permainan lawan anda, bukan hanya permainan anda. Dimana anda akan mendapatkan poin? Apa kekuatan dan kelemahannya? Bagaimana cara anda supaya bermain dengan cara yang anda inginkan? Bagaimana anda mengejarnya pada posisi kaki yang salah? Saat anda berhenti berpikir, anda kalah.
8. Jangan fokus pada menang atau kalah selama hari-hari awal anda
Tujuan anda adalah bermain dengan baik, minimalkan kesalahan dan pastikan arah shuttlecock bergerak sesuai yang anda inginkan. Anda mungkin bisa menang melawan pemain yang bagus jika ia banyak melakukan kesalahan yang tak disengaja atau ia tidak sedang dalam kondisi baik, tapi apakah itu bisa disebut menang?
9. Bermain untuk menang, bukan untuk kalah
Makin banyak anda bermain, anda akan memahami kenapa ini penting. Percaya diri dan pantang menyerah! Separuh permainan selalu dimainkan dengan kepala dan kebanyakan itu ditentukan dari sikap anda.
10. Setelah latihan, istirahat dan lenturkan otot-otot anda
Hal ini akan membantu agar otot anda rileks setelah sesi latihan intens, mengembalikan denyut jantung anda menjadi normal dan membantu mencegah terjadinya cidera. Hal ini juga membantu memakai pakaian hangat juga!
11. Bersenang-senanglah :)