Cinta: Bagaimana cara cepat move on dari Mantan Terindah?

Dilihat 5,54 rb • Ditanyakan hampir 3 tahun lalu
1 Jawaban 1



Mantan. Beragam perasaan dan kenangan muncul dengan sendirinya ya jika mendengar kata yang satu ini. 


Ya sedih, senang, galau, kesal atau bahkan rindu semua rasa itu bercampur baur menjadi satu. Bahkan ada yang berkelakar seperti ini “ hidup akan terasa lebih indah jika tidak memiliki mantan :). 


Waw, lucu ya? Suka atau tidak, memiliki mantan sebenarnya memberi warna tersendiri loh dalam hidup Anda. Mengapa? Karena harus diakui melupakan mantan bukanlah suatu perkara mudah, apalagi kalau Anda merasa bahwa mantan tersebut adalah cinta sejati yang selama ini Anda banggakan.  


Untuk sebagian orang melupakan mantan membutuhkan usaha yang lumayan “ekstra”. Ada yang mencurahkan kegalauan di media sosial, sering meng update status sedih, ada yang tidak keluar kamar, ada yang kehilangan nafsu makan, ada yang pergi ke tempat dugem namun ada juga yang justru menjadi lebih ‘bersinar’ dan berprestasi ketika berpisah dengan sang mantan.


Berbagai cara melupakan mantan terindah harus dilakukan agar tidak terus terpuruk . Memang sulit sih, namun hidup harus terus berjalan bukan? Istilah anak-anak sekarang yaitu ‘move on’. Berpisah memang sangat menyedihkan, namun kita harus tetap melangkah, harus move on, jangan membiarkan diri untuk terus larut dalam kesedihan. 


Merasa sedih adalah hal yang wajar, namun jangan sampai Anda menyiksa diri dan justru tenggelam dalam situasi yang tidak sehat. Lalu bagaimana ya cara move on yang handal agar bayangan sang mantan tidak lagi menghantui pikiran Anda? Penasaran ya? Simak yuks tips-tips nya berikut ini…





Melupakan Mantan




Tanpa disadari banyak orang yang memilih untuk menenggelamkan diri dalam hal-hal yang tidak sehat untuk menghibur perasaan akibat perpisahan, seperti misalnya pergi dugem, minum-minuman beralkohol, tidak makan, kurang tidur akibat sering menangis dan masih banyak lagi. 


Merasa marah, sedih, kecewa, kehilangan adalah hal yang normal, namun jangan sampai situasi ini membuat hidup Anda menjadi tidak karuan. Ya mungkin sampai di titik ini Anda merasa bahwa dirinya adalah mantan terindah yang pernah hadir dalam hidup Anda, namun bersikaplah realistis, jangan sampai Anda malah memperburuk situasi dengan mengacaukan diri Anda sendiri. Anda akan merasa sangat rugi.

 

Terkadang hal terbaik yang dapat Anda lakukan adalah menerima kenyataan bahwa hubungan Anda memang sudah berakhir. 


Mungkin sulit, namun Anda harus belajar untuk menerimanya. 


Mungkin Anda sering bertanya-tanya, "Mengapa saya jatuh cinta pada dirinya?", "Mengapa harus dipertemukan kalau pada akhirnya harus berpisah juga?", "Mengapa ini terjadi pada diri saya?"


Berbagai pertanyaan pasti akan berkecamuk di dalam pikiran, nah di titik ini sebisa mungkin sebaiknya Anda berbagi dengan orang yang benar-benar bisa diandalkan dan terpercaya. Jangan pendam dan menahan perasaan Anda sendirian. 


Berbagilah, berceritalah dengan orang yang tepat. Bisa saja orang tersebut adalah Ibu anda, kerabat atau teman terdekat Anda. Jangan merasa malu untuk meluapkan emosi Anda, menangislah jika memang itu bisa membuat Anda merasa lega. 


Percayalah, menangis tidak akan menjadikan diri Anda lemah, karena hal ini sangat normal, justru dengan menangis dan meluapkan perasaan dengan cara yang benar akan membuat beban Anda berkurang .


Temukan hal-hal lain yang dapat menjadi fokus Anda, misalnya bertemu kembali dengan teman-teman lama atau justru membuka kesempatan untuk bertemu dengan orang-orang baru. Memiliki kegiatan baru dan bertemu dengan orang baru merupakan salah satu cara melupakan mantan terbaik yang dapat Anda lakukan. 


Memang tidak ada takaran pasti mengenai kapan waktu terbaik bagi seseorang untuk bisa melupakan mantan pacarnya. Setiap orang menghadapinya dengan cara yang berbeda-beda. Pastikan Anda melangkah maju dengan kecepatan dan cara Anda sendiri, tidak perlu terburu-buru. Pastikan semuanya berjalan sesuai dengan tempo Anda, bukan tempo orang lain. Semuanya dikembalikan kepada Anda untuk mengevaluasi diri dan menentukan langkah yang paling tepat. 


Dan hal yang paling penting adalah jangan menoleh ke belakang, Anda harus terus melangkah maju, Anda harus move on, Anda harus menemukan cara move on terbaik menurut versi diri anda sendiri.




Bagaimana Cara Move On dari Bayang-bayang Mantan?




Setiap orang memiliki cara masing-masing untuk bisa melangkah maju ke depan dan melupakan masa lalu dengan segala pernak-perniknya. 


Namun, tidak ada salahnya kali ini saya akan berbagi tips sedikit mengenai cara move on terbaik yang dapat Anda lakukan agar kenangan dengan bayangan sang mantan tidak lagi mengganggu dan menyiksa pikiran Anda. 


Berikut di antaranya:


  • Memutuskan Komunikasi 

Langkah pertama yang harus ditempuh agar bisa melupakan mantan adalah dengan memutuskan komunikasi, misalnya saja dengan menghapus nomor teleponnya dari ponsel Anda dan menghapuskan pertemanan dengannya di semua media sosial. Mungkin ini bisa jadi adalah langkah terbaik agar Anda bisa benar-benar move on dari dirinya.


  • Singkirkan Barang-barang Pemberiannya 

Singkirkanlah kenangan dan barang-barang pemberian mantan Anda dari rumah atau tempat kerja Anda. Karena biasanya sebagian orang menghabiskan waktu dengan menatapi barang-barang yang pernah diberikan oleh mantan. Perlu Anda sadari bahwa dengan melakukan hal tersebut hanya akan membuat Anda terjebak dengan kenangan masa lalu yang justru dapat menimbulkan luka dan perasaan sedih


  • Perbanyak Waktu Bersama Teman 

Memperbanyak waktu berkumpul bersama dengan teman-teman merupakan salah satu cara move on yang terampuh. Semakin sering Anda menghabiskan waktu bersama mereka, maka akan semakin cepat pikiran Anda teralihkan dari sang mantan. Satu hal yang harus selalu diingat, teman sejati akan selalu ada baik suka ataupun duka. Oleh karenanya, jika suatu hari Anda telah menemukan pasangan kembali, jangan pernah lupa untuk tetap terus menjaga tali persahabatan dengan teman-teman terbaik Anda


  • Mencari Kesibukan 

Sibukkan diri Anda dengan kebaikan dan juga hal-hal yang bermanfaat, seperti berolahraga atau bisa juga memfokuskan diri pada hobi yang telah lama Anda tinggalkan. Dengan menjalani hal-hal yang Anda sukai dapat menghindarkan pikiran Anda dari terus-menerus memikirkan hubungan yang telah kandas.


  • Membuka kesempatan untuk orang baru 

Anda harus membuka hati untuk menerima kehadiran orang baru. Tanpa disadari, memberikan tempat untuk orang yang baru dapat membuat Anda move on dengan cepat. Dengan membuka hati Anda berarti Anda membuka peluang untuk menemukan pasangan yang lebih baik, lebih menghargai dan mencintai diri Anda.


  • Curhat/Berbagi perasaan 

Mencurahkan isi hati kepada seseorang yang bisa dipercaya termasuk merupakan salah satu cara untuk move on yang efektif. Dengan berbagi, beban akan terasa lebih ringan.


  • Lihat sisi baik dari setiap peristiwa kehidupan 

Hentikan melihat hal-hal buruk dari kesendirian yang baru saja Anda alami. Ubahlah pola pikir Anda dan temukan sisi baiknya. Memang awalnya sulit, tapi Anda pasti bisa melakukannya. Cobalah untuk melihat sisi baik dari setiap hal yang terjadi dalam hidup Anda, termasuk melihat hal positif dari perpisahan yang Anda alami. Tanpa pasangan sekalipun, Anda masih bisa tetap hidup, Anda masih bisa beraktifitas, dan Anda masih bisa merasakan kebahagiaan.




Itulah beberapa cara yang dapat Anda lakukan agar bisa secepatnya move on dari mantan pasangan Anda. Memang tidak mudah, namun faktanya perpisahan tidaklah selalu buruk, banyak hal yang dapat Anda pelajari. Koreksi kembali kesalahan yang pernah Anda buat lalu jadikan pelajaran untuk tidak mengulanginya kembali. Satu hal yang pasti, move on yang dilakukan dengan berbesar hati justru bisa membuat Anda merasa lebih berbahagia dan siap untuk menerima cinta sejati yang jauh lebih baik. Selamat Mencoba!


Terjawab sekitar 2 tahun lalu
Kau memiliki jawaban yang lebih baik?
Tulis jawaban sekarang